Tata Cara Mudah Lakukan Pelaporan Akademik dan Dana bagi Awardee JFLS

Tata Cara Mudah Lakukan Pelaporan Akademik dan Dana bagi Awardee JFLS

Bandung (04/09/2024) - Penyelenggara program Jabar Future Leaders Scholarship (JFLS) menyerukan agar awardee JFLS dapat segera melaporkan hasil studi akademik dan bukti penggunaan dana beasiswa. Periode pelaporan dibuka pada tanggal 20 Juni - 01 Desember 2024.

Pelaporan akademik dan penggunaan dana beasiswa bertujuan salah satunya untuk memastikan agar layanan pembiayaan pendidikan efektif dan efisien bagi penggunanya sehingga tepat waktu, serta tepat sasaran. Adapun tata cara mudah melakukan pelaporan yaitu sebagai berikut:

  1. Login akun JFLS pada tautan berikut https://jfls-hub.jabarprov.go.id/ 
  2. Kemudian klik menu Pelaporan
  3. Pada menu Pelaporan silakan input Semester Saat Ini yang sedang ditempuh kemudian klik Simpan
  4. Setelah itu akan muncul jumlah semester sesuai dengan yang J-Flers input pada Semester Saat Ini dan silakan melaporkan hasil akademik dan penggunaan dana sesuai dengan semester yang telah ditempuh lalu klik Simpan.

Selain melaporkan hasil akademik dan penggunaan dana, J-Flers pun dapat melaporkan prestasi yang telah dicapai setiap semesternya. Saat ini masih banyak awardee JFLS yang belum menyampaikan laporannya, diharapkan awardee JFLS dapat menyelesaikan tanggung jawabnya sebelum periode pelaporan ditutup pada tanggal 01 Desember 2024. Tutorial lebih lengkap dapat langsung mengunjungi Youtube JFLS atau klik disini ya. Yuk segera laporkan hasil studi akademik dan penggunaan dana beasiswa mu J-Flers!

Sumber Gambar:

(Keterangan: Dokumentasi Kegiatan JFLSC 2023)

Bagikan konten ini: